“Setiap penyakit ada obatnya, maka jika obat telah mengenai penyakit maka akan sembuh dengan izin Allah ‘Azza wa Jalla.” (HR. Muslim). “Sesungguhnya Allah tidaklah menurunkan penyakit kecuali telah menurunkan untuknya obat yang diketahui oleh orang yang mengetahuinya dan tidak diketahui oleh orang yang tidak mengetahuinya.” (HR. Ahmad)
Ketika umat Islam salah paham tentang takdir dengan kepasrahan fatalis tanpa usaha, sehingga mereka bertanya kepada Nabi apa perlu berobat bila datang takdir sakit, beliau menjawab: “Ya, wahai hamba-hamba Allah, berobatlah, karena Allah ‘Azza wa Jalla tidak menaruh penyakit kecuali menaruh padanya obatnya, kecuali satu penyakit, yaitu kerentaan.” (HR. Ahmad)
Dalam sebuah kisah diriwayatkan bahwa Nabi Ibrahim pernah menanyakan kepada Allah dari mana asalnya penyakit dan obat, dijawab oleh Allah “dari-Ku”, Nabi Ibrahim menanyakan, “Lalu bagaimana dengan seorang dokter atau tabib?” Maka Allah menjawab: “Ia hanyalah seorang perantara yang dikirimkan melalui tangannya suatu obat.” Oleh karena itu siapapun yang memberi obat, itu bukan masalah. Bisa saja dokter, tabib, sinshe ataupun ahli pengobatan tradisional lainnya. Yang penting, misinya pengobatan dan tercapainya kesembuhan.
Kita bisa pilih sendiri mana yang berkenan di hati kita, sebab obat mereka masing-masing biasanya berbeda, asalkan tidak mengandung bahan-bahan yang najis, haram ataupun membahayakan serta cara-cara yang haram. Rasulullah SAW berpesan: “Sesungguhnya Allah telah menurunkan penyakit sekaligus obat, dan telah menciptakan obat bagi setiap penyakit, maka berobatlah dan jangan berobat dengan yang haram.” (HR. Abu Daud)
Para ulama mengatakan bahwa bacaan pengobatan atau jampi-jampi yang diperbolehkan syari’ah harus memenuhi tiga syarat. Pertama, dengan menyebut nama Allah SWT; Kedua, dengan bahasa Arab atau bahasa lainnya yang dapat dipahami maknanya; Ketiga, dengan keyakinan bahwa jampi-jampi itu tidak berpengaruh kecuali dengan takdir Allah dan tidak menjerumuskan kepada syirik.
Saya dapat membantu dalam hal pengobatan penyakit jasmani & ruhani,
mental & kejiwaan, gangguan makhluk halus, semisal jin dan
sejenisnya. Anda dapat menghubungi langsung saya untuk keterangan dan
informasi, proses pengobatan serta Syarat & Ketentuan Berlaku.
0 komentar:
Posting Komentar
Tidak ada unsur SARA, penghinaan, makian, celaan, kebencian, mengaitkan dengan agama dan keyakinan, hujatan. Santun dan sopan berkomentar sangat kami hargai.